Contoh Soal Essay Prakarya Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban Part-5 merupakan lanjutan soal essay prakarya dan kewirausahaan (PKWU) bagian ke-4 (nomor 46-55) dengan materi yang sama, yaitu tentang Rekayasa dimulai dari pertanyaan/soal nomor 56 seperti berikut ini:
56. Bagaimanakah cara-cara memanfaatkan tenaga surya?
Jawaban: tenaga surya dimanfaatkan dengan cara menangkap panas matahari dengan menggunakan sel surya untuk diubah menjadi energi listrik.
57. Jelaskan keuntungan dan kelemahan pemanfaatan energi alternatif!
Jawaban:
- keuntungan: tersedia sepanjang masa, tidak menimbulkan polusi, harganya murah.
- kelemahan: diperlukan teknologi yang tinggi untuk mengembangkan sumber energi alternatif, biaya pengadaan mahal.
58. Sebutkan sumber energi alternatif yang dapat diubah menjadi energi listrik!
Jawaban: energi air, angina, sel surya, dan lain-lain.
59. Apa saja pemanfaatan energi alternatif dalam kehidupan sehari-hari?
Jawaban: sebagai sumber energi listrik bagi rumah tangga, menghasilkan bbm sebagai ganti sumber energi dari bahan bakar fosil.
60. Sebutkan bentuk-bentuk dari konversi energi matahari!
Jawaban: energi matahari dapat dikonversi menjadi listrik dan energi panas
61. Apa sajakah keunggulan dari sumber energi alternatif?
Jawaban: harganya murah, tidak menimbulkan polusi, tersedia sepanjang masa
62. Jelaskan cara pembuatan briket dari tempurung kelapa?
Jawaban:
Pembutan briket arang:
a. Peralatan:
Alat yang digunakan dalam pembuatan arang dan briket adalah unit ketel pembakaran (drum), penggiling, ayakan, mesin cetak briket, dan timbangan.
b. Bahan-bahan:
tempurung kelapa, tanah liat atau tepung kanji, dan air.
c. Proses pembuatan:
1. Pengarangan. Tempurung kelapa dibuat arang dengan pengarangan manual (dibakar).
2. Penghancuran. Proses penghancuran bisa menggunakan alat penggiling ataupun dihancurkan secara manual.
3. Pengayakan. Setelah hancur, pengayakan dimaksudkan untuk menghasilkan arang tempurung kelapa yang ukurannya lebih lembut dan halus. Arang tempurung kelapa diayak dengan saringan ukuran kelolosan 50 mesh.
4. Pencampuran media. Arang tempurung kelapa yang telah disaring selanjutnya dicampur tanah liat/tepung kanji (tapioka) dan air dengan perbandingan 10 : 1 : 4.
5. Pencetakan briket arang. Setelah bahan-bahan tersebut dicampur secara merata, selanjutnya bahan yang telah halus dimasukkan ke dalam mesin cetakan briket dan dikempa.
6. Pengeringan. Keringkan dengan oven pada suhu 650C selama 2 jam (sampai kadar air 7,01%-7,64%), atau menggunakan bantuan sinar matahari. Briket arang pun siap dikemas dan dipasarkan.
63. Sebutkan bentuk konversi dari tenaga air!
Jawaban: tenaga air yang besar dapat dikonversikan menjadi sumber listrik alternatif.
64. Bagaimana cara promosi yang tepat dalam memasarkan produk briket?
Jawaban: mengikuti pameran energi alternatif, melalui poster, pemasangan iklan, dan lain-lain.
65. Jelaskan sifat-sifat energi alternatif!
Jawaban: harganya murah, tidak menimbulkan polusi, tersedia sepanjang masa
Lanjut ke soal penilaian tengah semester genap => Contoh Soal UTS/PTS Prakarya Kelas XI Semester 2 K13 Beserta Jawaban
Home /
Bank Soal /
Prakarya dan Kewirausahaan (PKWU) /
Contoh Soal Essay Prakarya Kelas XI Semester 2 K13 Beserta JawabanPart-5
Contoh Soal Essay Prakarya Kelas XI Semester 2 K13 Beserta JawabanPart-5
Related : Contoh Soal Essay Prakarya Kelas XI Semester 2 K13 Beserta JawabanPart-5
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »